Wednesday, April 21, 2010

 

Tutorial Singkat Install Active Directory pada Windows Servers 2003

Pada artikel ini saya akan menjelaskan cara install Active Directory pada Windows Server 2003.

(Artikel ini diupdate pada bulan Desember 2020)

Pengertian Active Directory

Active Directory adalah layanan direktori yang dimiliki oleh sistem operasi jaringan Microsoft Windows server 2000, Windows server 2003 dan  Windows Server 2008. Active Directory terdiri atas basis data dan juga layanan direktori. Basis data yang dimiliki oleh Active Directory menyimpan segala sumber daya yang terdapat di dalam jaringan, seperti halnya komputer yang telah tergabung ke sebuah domain, daftar akun pengguna dan kelompok pengguna, folder yang di-share, dan lain-lain. Sementara itu, layanan direktori yang dimilikinya membuat informasi yang disimpan di dalam basis data dapat diakses oleh pengguna dan aplikasi. Active Directory sebenarnya merupakan implementasi dari protokol Lightweight Directory Access Protocol (LDAP).

LDAP (Lightweight Directory Access Protocol) adalah protokol perangkat lunak untuk memungkinkan semua orang mencari resource organisasi, perorangan dan lainnya, seperti file atau printer di dalam jaringan baik di internet atau intranet. Protokol LDAP membentuk sebuah direktori yang berisi hirarki pohon yang memiliki cabang, mulai dari negara (countries), organisasi, departemen sampai dengan perorangan. Dengan menggunakan LDAP, seseorang dapat mencari informasi mengenai orang lain tanpa mengetahui lokasi orang yang akan dicari itu.

Active Directory merupakan directory service yang menyimpan konfigurasi jaringan baik user, group, komputer, hardware, serta berbagai policy keamanan dalam satu database terpusat. Peran utama Active Directory adalah menyediakan sarana untuk melakukan admnistrasi jaringan secara terpusat baik di level domain maupun lintas domain, selama antar domain tersebut masih berada dalam satu forest.

Install Active Directory

Berikut langkah-langkah cara install active directory pada Windows Server 2003:

  • Langkah pertama, pilih start >> run, ketik dcpromo, pilih OK. 
Langkah Kesatu
  • Langkah kedua, pada halaman pertama dari Active Directory Installation Wizard, pilih Next. 
  • Langkah ketiga, pada halaman Domain Controller Type, pilih Domain Controller for a new domain, lalu pilih Next. 
Langkah Ketiga
  • Langkah keempat, dalam halaman Create New Domain, pilih Domain in a new forest, lalu pilih Next. 
Langkah Keempat
  • Langkah keenam, pada halaman New Domain Name, dalam Full DNS name for new domain box, tulis viper.co.uk ( contohnya ), lalu pilih Next. 
Langkah Keenam
  • Langkah ketujuh, dalam halaman Database and Log Folders, pilih konfigurasi default Database folder box dan Log folder box, Lalu pilih next.
  • Langkah kedelapan, dalam halaman Shared System Volume, pilih konfigurasi default dalam Folder location box, lalu pilih Next. 
  • Langkah kesembilan, dalam halaman DNS Registration Diagnostics, pilih Install and configure the DNS server on this computer and set this computer to use this DNS server as its preferred DNS Server, lalu pilih Next. 
Langkah Kesembilan
  • Langkah kesepuluh, pada halaman Permissions, pilih Permissions compatible only with Windows 2000 or Windows Server 2003 operating systems, lalu pilih next. 
  • Langkah kesebelas, pada halaman Directory Services Restore Mode Administrator Password, masukan password didalam Restore Mode Password box, masukan kembali password untuk konfirmasinya dalam Confirm password box, lalu pilih Next. 

Catatan:
Konsultasikan kebijakan policy organisasi kamu untuk memastikan bahwa password yang kamu pilih dapat memenuhi keamanan yg dibutuhkan organisasimu. 

Langkah Kesebelas
  • Langkah kedua belas, pada halaman Summary, pastikan bahwa informasinya sudah benar, lalu pilih Next. 
Langkah Kedua Belas
  • Langkah ketiga belas, masukan CD Windows Server 2003, lalu pilih OK.
Langkah Ketiga Belas
  • Langkah keempat belas, tunggu installasi sampai dengan selesai.
Langkah Keempat Belas
  • Langkah terakhir, ketika windows meminta konfirmasi untuk restart komputer, pilih Restart now. 
Langkah Terakhir

Setelah komputer restart, login kembali pada Windows Server 2003 sebagai member dari Administrators group. Active directory seharusnya sudah terinstall dan kamu dapat melakukan konfigurasi sesuai dengan keinginan.

Semoga artikel ini bermanfaat ya. Jangan lupa cantumkan sumbernya jika teman teman ini menyalin artikel ini.

0 comments:

Post a Comment